Majlis Maiyah Telatah Demak

KEMARUK

Mukadimah Kalijagan 07 Oktober 2022

KEMARUK

Setiap orang mencari titik nyaman. Ada yang mengira kenyamanan dapat diperoleh dari kepemilikan barang. Semakin banyak dia memiliki maka semakin puas lah dia. Tetapi kepemilikan menimbulkan candu. Seseorang memperoleh satu ingin dua, dua ingin tiga, dan seterusnya dan tidak pernah sampai. Ada yang cukup mancing untuk mendapatkan kenyamanan. Lalu apakah kenyamanan sejati?

Dalam bahasa Jawa terdapat istilah Kemaruk. Kemaruk adalah seseorang yang ingin selalu melahap hidangan. Ia tidak peduli dengan orang lain sudah makan atau belum. Seorang yang Kemaruk juga tidak menghitung kapasitas perutnya muat diisi berapa. Seorang Kemaruk ingin menelan dunia berikut isinya.

Hasbunallah wa nikmal wakil nikmal maula wa nikman nasir. Allah lah pemberi kenyamanan sejati.

Kalijagan pada edisi 07 Oktober 2022 ini akan mengangkat tema ‘Kemaruk’ agar kita waspada dan terhindar dari perilaku Kemaruk itu.

Majlis Masyarakat Maiyah Kalijagan Demak adalah bagian dari Majlis Masyarakat Maiyah Nusantara.